-->
https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

Contoh Soal UN Ekonomi Tentang Pasar Modal, APBN, APBD, Perdagangan Internasional Beserta Jawaban

Minggu, 26 Mei 2019

DETIK DETIK UNBK

1. Berikut ini fungsi dan tujuan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD)

1). Pedoman pendapatan dan pengeluaran daerah
2). Menentukan alokasi anggaran tiap bagian di pemerintah daerah
3). Meningkatkan produktivitas pemerintah daerah
4). Meningkatkan kesempatan kerja di daerah
5). Menstabilkan perekonomian di daerah

Fungsi APBD terdapat pada angka...
A. 1,2 dan 4
B. 1,2 dan 5
C. 2,3 dan 4
D. 2,4 dan 5
E. 3,4 dan 5

Jawaban : B

2. Bank dan pasar modal dapat dijadikan tempat berinvestasi. Saat suku bunga rendah masyarakat cenderung memilih berinvestasi di pasar modal karena...
A. Harga saham di pasar modal lebih murah
B. Tingkat suku bunga yang rendah tidak menguntugkan
C. Di pasar modal lebih banyak pilihan berinvestasi
D. Resiko investasi di pasar modal lebih rendah daripada di bank
E. Produk investasi di bank seperti deposito sudah tidak relevan

Jawaban : B

3. Setiap negara berusaha meningkatkan pendapatan nasional dengan menambah devisa. Kebijakan yang dapat diambil pemerintah terkait devisa adalah....
A. Mempermudah persyaratan impor dengan menurunkan biaya impor
B. Meningkatkan keuntungan wisata ke luar negeri sebagai studi banding
C. Melakukan kegiatan ekspor impor dengan menggunakan mata uang rupiah
D. Menciptakan stabilitas ekonomi dan kondisi politik agar menarik investor asing
E. Membuat kebijakan bahwa setiap transaksi ekspor impor menggunakan mata uang asing

Jawaban : D

4. [Negara X cenderung membatasi keterbukaan diluar terutama dalam bidang perekonomian. Padahal sebagian besar masyarakat di negara X membutuhkan produk elektronik dari negara Y oleh karena itu negara X dan negara Y menjadi anggota lembaga kerja ekonomi di satu kawasan sama, negara X memberi kesempatan negara Y mengekspor barang produk elektronik ke negara X. Kondisi ini terjadi akibat adanya kesepakatan negara anggota lembaga kerjasama tersebut untuk meminimalisasi proteksionisme.]

Ilustrasi tersebut menunjukan hubungan perdagangan internasional dengan kerjasama ekonomi internasional yang juga memengaruhi kondidi perekonomian negara tersebut, yaitu....
A. Memelihara perdamaian dunia sehingga tidak mengganggu stabilitas prekonomian
B. Mempererat persahabatan antar bangsa yang mwnguntungkan eksportir tiap-tiap negara
C. Memperbaiki taraf hidup negara anggota melalui perdagangan antar nedara
D. Mencegah hambatan perdagangan antar negara yang merugikan perekonomian suatu negara
E. Meningkatkan perekonomian seluruh negara anggota yang terlibat dalam perdagangan antar negara

Jawaban : D

5. Kenaikan harga terus menerus dpat memengaruhi  penawaran dan permintaan dipasar. Salah satu pihat yang terkena dampak inflasi yaitu produsen dan konsumen barang ekspor dan impor. Dasmpak terjadinya inflasi dalam kegiatan ekspor dan impor adalah......
A. Produk ekspor dan impor dapat bersaing ketat dipasar internasional
B. Masyarakat dalam negeri memiliki pihak barang impor berkualitas yang beragam
C. Produk ekspor sulit bersaing dengan produk impor mengakibatkan nilai ekspor lebih rendah dari pada impor
D. Produsen barang ekspor akan mengeluarkan biaya lebih murah dengan jumlah produksi lebih banyak
E. Inflasi mendorong masyarakat berspekulasi dengan sumber daya ekonomi yang kurang efisian sehingga produksi menurun

Jawaban : C

6. PT.Pertama bergerak dibidang produk kecantikan. Perseroan ini mengeluarkan produk kecatikan jenis baru bertepatan dengan tahun ajaran baru sekolah. Manajemen pemasaran melakukan promosi tidak hanya melalui media masa, tetapi juga media sosial. Akan tetapi,peminta produk kecantikan sangat rendah.

Upaya manajemen untuk mengatasi masalah tersebut adalah....
A. Menggunakan brand ambasador artis terkenal dengan bayaran mahal agar target penjual terpenuhi
B. Melakukan rekrutmen karyawan baru untuk posisi salesman yang bertugas menawarkan produk secara langsung kerumah konsumen
C. Membuka outlet baru di mal-mal besar seluruh indonesia dengan memberikan potongan harga tinggi.
D. Melakukan evaluasi dan memilih waktu yang tepat saat melakukan promosi dengan memperkirakan minat konsumen.
E. Melalukan promosi dengan target utama wanita dari kelas menengah keatas dan kelompok kelas kecantikan.

Jawaban : D

7. [Suatu negara tropis memiliki komoditas buah ekspor yang bermutu tinggi, salah satunya manggis. Buah manggis diminati banyak negara lain, terutama ngara subtropis. Akan tetapi, negara tertentu belum mampu mengekspor buah manggis dalam waktu singkat. Kondisi ini menyebabkan beberapa negara pengimpor membatalkan pembelian karena resiko menurunnya kualitas buah tersebut.]

Ilustrasi tersebut menunjukkan salah satu hambatan perdagangan internasional yaitu...
A. Masih rendah kualitas sumber daya manusia suatu negara
B. Tata cara pembayaran dalam perdagangan internasional yang kompleks
C. Perbedaan sumber daya alam antarnegara tropis dan negara subtropis
D. Jangka waktu pengiriman atau perdagangan antarnegara yang lama
E. Adanya konflik dengan negara lain yang menyebabkan lesunya perekonomian

Jawaban : D

8. Sistem ekonomi pasar di terapkan di negara himabaru. Akibat ketatnya persaingan usaha yang sering menimbulkan krisis ekonomi,pemerintah beralih ke sistem ekonomi terbuka. Akibat perubahan sistem ekonomi,dampaknya terhadap kinerja ekspor adalah...
A. Nilai ekspor perusahaan negara dan perusahaan swasta berimbang
B. Nilai ekspor perusahaan swasta  lebih tinggi daripada perusaaan negara
C. Nilai ekspor perusahaan negara dan ekspor swasta menurun
D. Nilai ekspor perusahaan negara meningkat pesat,sedangkan ekspor swasta turun drastis
E. Nilai ekspor swasta meningkat pesat,sedangkn ekspor perusahaan negara menurun

Jawaban : D

9. Pada masa terjadi krisis keuangan global, tidak sedikit pengusaha kecil dan menengah bangkrut. Selain itu,permintaan dan penawaran agregat menurun. Kebijakan yang sebaiknya di ambil pemerintah untuk mentyelesaikan masalah ekonomi tersebut adalah...
A. mengurangi pajak bagi pengusaha kecil
B.mengadakan pameran usaha bagi pengusaha kecil
C.memberikan bekal kewirausahaan kepada pelaku UMKM
D.memberikan bantuan langsung tunai,kepada masyarakat miskin
E. memeberikan kemudahan kredit kepada pengusaha UMKM

Jawaban : E

10. Perhatikan pernyataan berikut ini!

1) Meningkatnya upah tenaga kerja Indonesia jika di tukar mata uang rupiah.
2) Meningkatnya daya saing hasil produksi Indonesia di pasar Internasional.
3) Selisih nilai tukar uang atau kurs lebih besar bagi pengekpors di Indonesia.
4) Menurunnya beban utang pemerintah dan swasta terhadap pihak asing.
5) Menurunnya harga bahan baku impor sehingga menguntungkan produsen dalam negeri

Dampak positif melemahnya nilai rupiah terhadap mata uang asing di tunjukan oleh angka...
A. 1),2), dan 3)
B. 1),3), dan 4)
C. 1),4), dan 5)
D. 2),3), dan 4)
E. 3),4), dan 5)

Jawaban : A

11. Setiap negara berusaha meningkatkan pendapatan nasional dengan menambah devisa. Kebijakan yang dapat diambil pemerintah terkait devisa adalah...
A. Mempermudah persyaratan impor dengan menurunkan bea impor
B. Meningkatkan kunjungan wisata ke luar negeri sebagai studi banding
C. Melakukan kegiatan ekspor impor dengan menggunakan mata uang rupiah
D. Menciptakan stabilitas ekonomi dan kondisi politik agar menarik investor asing
E. Membuat kebijakan bahwa setiap transaksi ekspor impor menggunakan mata uang asing

Jawaban : D